PENGARUH RETURN ON EQUITY, CURRENT RATIO, TOTAL ASSET TURN OVER DAN DEBT TO ASSET RATIO TERHADAP HARGA SAHAM PERUSAHAAN CONSUMER GOODS YANG TERDAFTAR PADA JAKARTA ISLAMIC INDEX DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2013-2016

FIRDAUSY, ZUYYINA TAMIMIYAH (2018) PENGARUH RETURN ON EQUITY, CURRENT RATIO, TOTAL ASSET TURN OVER DAN DEBT TO ASSET RATIO TERHADAP HARGA SAHAM PERUSAHAAN CONSUMER GOODS YANG TERDAFTAR PADA JAKARTA ISLAMIC INDEX DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2013-2016. undergraduate thesis, Universitas Muhammadiyah Gresik.

[img] Text
3. BAB I.pdf

Download (357kB)
[img] Text
4. BAB II.pdf

Download (312kB)
[img] Text
5. BAB III.pdf

Download (377kB)
[img] Text
6. BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (377kB)
[img] Text
7. BAB V.pdf

Download (92kB)

Abstract

Pasar modal merupakan media untuk berinvestasi antara pemilik dana yang dikenal dengan investor dengan pengguna dana yaitu perusahaan go public dengan cara memperjual-belikan sekuritas. Untuk meminimalisir risiko dan menghasilkan return yang diharapkan, investor dapat melakukan analisis terhadap saham yang dipilih, salah satunya analisis fundamental dengan menggunakan rasio keuangan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Return On Equity (ROE), Current Ratio (CR), Total Asset Turn Over (TATO) dan Debt to Asset Ratio (DAR) Terhadap Harga Saham Perusahaan Consumer Goods yang Terdaftar pada Jakarta Islamic Index di Bursa Efek Indonesia Periode 2013– 2016. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini terdiri dari 29 Perusahaan Consumer Goods dengan sampel penelitian sebanyak 25 Perusahaan Consumer Goods yang Terdaftar pada Jakarta Islamic Index di Bursa Efek Indonesia Periode 2013–2016. Penelitian ini menggunakan penelitian penjelasan (explanation research) dengan pendekatan kuantitatif. Kemudian penelitian ini juga menggunakan jenis statistik inferensial yang merupakan jenis statistik untuk menganalisis data sampel dan hasilnya diberlakukan untuk populasi. Analisis data menggunakan alat analisis regresi linear berganda. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa ROE berpengaruh positif signifikan terhadap harga saham, CR berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap harga saham, TATO berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap harga saham dan DAR berpengaruh positif dan tidak berpengaruh signifikan terhadap harga saham. Besarnya uji derajat determinasi (Adjusted R Square) adalah sebesar 0,464 yang berarti bahwa variabel independen yaitu ROE, CR, TATO dan DAR berpengaruh sebesar 46,4% terhadap harga saham. Sedangkan selebihnya 53,6% disebabkan oleh faktor-faktor lain diluar variabel model yang digunakan dalam penelitian ini.

Item Type: Thesis (undergraduate)
Subjects: Economic And Business
Economic And Business > Management
Divisions: Faculty of Economic and Business > Management Study Program
Depositing User: Users 43 not found.
Date Deposited: 04 Aug 2018 04:00
Last Modified: 15 Mar 2019 06:04
URI: http://eprints.umg.ac.id/id/eprint/226

Actions (login required)

View Item View Item