HUBUNGAN TINGKAT PENDIDIKAN IBU DAN PERSONAL HYGIENE DENGAN KEJADIAN PEDICULOSIS CAPITIS PADA SISWI DI SDN BULANGAN BRANTA PEGANTENAN KABUPATEN PAMEKASAN MADURA

SOLIHA, AMILATUS (2019) HUBUNGAN TINGKAT PENDIDIKAN IBU DAN PERSONAL HYGIENE DENGAN KEJADIAN PEDICULOSIS CAPITIS PADA SISWI DI SDN BULANGAN BRANTA PEGANTENAN KABUPATEN PAMEKASAN MADURA. undergraduate thesis, Universitas Muhammadiyah Gresik.

[img]
Preview
Text
6 ABSTRAK.pdf

Download (123kB) | Preview
[img]
Preview
Text
13 BAB 1.pdf

Download (122kB) | Preview
[img]
Preview
Text
14 BAB 2.pdf

Download (225kB) | Preview
[img]
Preview
Text
15 BAB 3.pdf

Download (146kB) | Preview
[img]
Preview
Text
16 BAB 4.pdf

Download (170kB) | Preview
[img] Text
17 BAB 5.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (144kB)
[img] Text
18 BAB 6.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (144kB)
[img]
Preview
Text
19 BAB 7.pdf

Download (91kB) | Preview
[img]
Preview
Text
20 DAFTAR PUSTAKA(1).pdf

Download (124kB) | Preview

Abstract

Latar Belakang : Pediculosis capitis adalah infeksi kulit atau rambut kepala yang disebabkan oleh infestasi pediculus humanus var. capitis. Prevalensi penyakit ini cukup tinggi terutama pada siswi, dan telah menjadi masalah baik di negara maju maupun di negara berkembang. Penyakit ini disebabkan oleh banyak faktor. Diantaranya adalah tingkat pendidikan ibu dan personal hygiene. Penelitian bertujuan untuk mengetahui hubungan tingkat pendidikan ibu dan personal hygiene dengan kejadian pediculosis capitis pada siswi di SDN Bulangan Branta Pegantenan Kabupaten Pamekasan Madura. Metode : Penelitian ini merupakan observasional analitik dengan pendekatan cross sectional. Metode pengambilan sampel dengan teknik proportional sampling. Populasi dalam penelitian ini adalah siswi dari kelas dua sampai kelas enam di SDN Bulangan Branta Pegantenan Kabupaten Pamekasan, dengan jumlah sampel 30 siswi. Metode pengambilan data menggunakan kuesioner dan observasi kemudian dianalisis menggunakan uji statistik korelasi lambda dengan tingkat signifikasi (α)  0,05. Hasil : 30 siswi hampir seluruhnya mempunyai ibu berpendidikan dasar yaitu sebanyak 26 siswi (87%), sedangkan setengahnya mempunyai personal hygiene kurang yaitu sebanyak 15 orang (50%), dan sebagian besar siswi mengalami kejadian pediculosis capitis yaitu sebanyak 17 orang (57%). Dari hasil uji korelasi lambda hubungan tingkat pendidikan ibu dengan kejadian pediculosis capitis diperoleh nilai signifikasi p<α (0.032<0.05) dan hubungan personal hygiene dengan kejadian pediculosis capitis diperoleh hasil signifikasi p<α (0.003<0.05). Kesimpulan : Ada hubungan tingkat pendidikan ibu dan personal hygiene dengan kejadian pediculosis capitis pada siswi di SDN Bulangan Branta Pegantenan Kabupaten Pamekasan Madura

Item Type: Thesis (undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Pendidikan , personal hygiene, pediculosis capitis
Subjects: Health
Health > Nursing
Divisions: Faculty of Health > Nursing Study Program
Depositing User: Shandy Rahma Ramadhan, S.IIP
Date Deposited: 28 Oct 2019 05:55
Last Modified: 28 Oct 2019 05:55
URI: http://eprints.umg.ac.id/id/eprint/3297

Actions (login required)

View Item View Item