ANALISIS KINERJA SISTEM ANTRIAN DI SIMPLY FRESH LAUNDRY 352 TLOGOPOJOK GRESIK

Farid, Miftach (2022) ANALISIS KINERJA SISTEM ANTRIAN DI SIMPLY FRESH LAUNDRY 352 TLOGOPOJOK GRESIK. JUSTI (Jurnal Sistem dan Teknik Industri), 2 (4). pp. 620-632. ISSN 2746-0835

[img] Text
HALAMAN PERSETUJUAN PUBLIKASI JURNAL.pdf

Download (48kB)
[img] Text (Artikel Publikasi)
4306
Restricted to Repository staff only until 28 December 2027.

Download (23kB)
Official URL: http://journal.umg.ac.id/index.php/justi/article/v...

Abstract

Bagi masyarakat yang memiliki aktivitas padat, jasa laundry pakaian menjadi salah satu alternatif untuk mencucikan pakaian. Agar mampu bersaing, perusahaan jasa laundry harus mampu meningkatkan pelayanan dan memenuhi kebutuhan konsumen dengan sebaik mungkin. Salah satu perusahaan yang bergerak dalam bidang laundry yakni Simply Fresh Laundry 352 Tlogopojok Gresik dimana pada proses laundrynya masih banyak dijumpai antrian pakaian yang terdapat pada sistem laundry. Untuk itu dilakukan analisis antrian agar mampu mengurangi jumlah antrian yang ada pada sistem. Salah satu metode yang dapat digunakan yaitu dengan melakukan analisis terhadap performansi dari sistem antrian yang terjadi pada proses laundry menggunakan model simulasi diskrit dengan bantuan software Arena. Tujuan dari penelitian ini adalah membuat model yang mampu menentukan jumlah fasilitas serta mengoptimalkan sistem layanan. Model usulan dikembangkan terkait dengan jumlah mesin dryer dan mesin cuci dari hasil analisis model awal dan aspirasi pemilik outlet. Hasil dari penelitian menunjukan bahwa model simulasi yang dibuat mampu memberikan gambaran performansi sistem laundry dengan diketahuinya nilai service level sebesar 96%, waktu tunggu rata-rata menunggu paling lama terdapat pada antrian dryer sebanyak 225,58 serta tingkat kesibukan mesin paling tinggi terjadi pada dryer 1 sebesar 96,38% dan dryer 2 sebanyak 95%. Selain itu, dari hasil usulan 1 menunjukan adanya penurunan waktu rata-rata menunggu pakaian pada antrian dryer sebesar 92% dan nilai service level yang naik hingga 4%. Pada usulan 2 juga diketahui terjadi penurunan waktu tunggu rata-rata sebesar 90% pada antrian mesin dryer dan 59% pada antrian mesin cuci setelah dilakukan simulasi penambahan mesin cuci dan mesin dryer.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Simulasi, Laundry, Antrian, Arena
Subjects: Engineering > Industrial Engineering
Engineering
Divisions: Faculty of Engineering > Industrial Engineering Study Program
Depositing User: Miftach Farid
Date Deposited: 28 Dec 2022 02:12
Last Modified: 28 Dec 2022 02:12
URI: http://eprints.umg.ac.id/id/eprint/6957

Actions (login required)

View Item View Item