Pengaruh E-Commerce Shopee, Kualitas Produk dan Variasi Produk Terhadap Keputusan Pembelian Produk Snack

Niswatin Aunillah, Abdurrahman Faris Indriya Himawan

Abstract


Penelitian ini bertujuan  melakukan pengujian implementasi pengaruh e-commerce shopee, kualitas produk, dan variasi produk terhadap keputusan pembelian produk snack. Melihat perkembangan bisnis yang sejak pandemi mengalami penurunan sehingga para pebisnis harus membuat strategi untuk mengembangkan bisnisnya sehingga tidak kalah saing dengan kompetitor lain. Melalui platform media digital yaitu shopee membantu UD Ridho Snack mengembangkan bisnis nya serta dengan kualitas produk dan variasi produk memberikan opsi terhadap konsumen untuk melakukan keputusan pembelian. Kualitas produk yang baik tentunya mampu menarik minat konsumen untuk melakukan keputusan pembelian, karena setiap konsumen pasti melihat dari berbagai segi ketika akan melakukan keputusan. Variasi produk juga termasuk cara untuk menarik minat konsumen, karena banyaknya ragam dan macam variasi yang disediakan perusahaan pastinya mampu menarik minat konsumen yang melakukan keputusan pembelian. Dengan menggunakan 30 sampel  yang didapat dari pelanggan UD Ridho Snack. Pengujian dilakukan dengan menggunakan regresi linier berganda. Hasil regresi dan pengujian hipotesisi secara parsial (Uji t)  memperlihatkan bahwa e-commerce shopee berpengaruh terhadap keputusan pembelian, kualitas produk berpengaruh terhadap keputusan pembelian, dan variasi produk tidak berpengaruh terhadap keputusan pembelian. Penelitian ini memiliki keterbatasan pada saat waktu penyebaran kuesioner pada beberapa responden.


Keywords


E-Commerce Shopee; Kualitas Produk; Variasi Produk

References


Angelita, Anggie dkk.(2021).Pengaruh Digital Marketing Dan Variasi Produk Terhadap Minat Beli Di Era Covid 19 Pada Pengguna Aplikasi Tokopedia.Syntax Literate: Jurnal Ilmiah Indonesia. Vol 6, No.8, Hal 3698-3708.

Ghozali, Imam.(2016). Aplikasi Analisis Multivariete Dengan Program IBM SPSS 23 (edisi 8) Cetakan ke VIII. Semarang: Badan Penerbit Universitas Diponegoro.

Ghozali, Imam.(2018). Aplikasi Analisis Multivariete Dengan Program IBM SPSS 25 (edisi 9). Semarang: Badan Penerbit Universitas Diponegoro

Kotller, Philip & Armstrong.(2012). Dasar-Dasar Pemasaran jilid 1, (Benyamin, Terjemahan).Jakarta: Prenhalindo.

Nasution, M.Nur.(2015). Manajemen Mutu Terpadu (Total Quality Management). Jakarta: Ghalia Indonesia.

Nasution, Siti dkk.(2020).Pengaruh Kualitas Produk, Citra Merek, Kepercayaan, Kemudahan dan Harga Terhadap Keputusan Pembelian Pada E-commerce Shopee.Jurnal Ecobisma. Vol 7, No.1, Hal 43-53.

Rahmawati, Penny.(2015).Pengaruh Variasi Produk, Harga, Dan Customer Experience Terhadap Keputusan Pembelian Ulang Roti Bread Talk Yogyakarta.Jurnal Ilmu Manajemen. Vol 12, No.1, Hal 89-98.

Rares, Angelina & Rotinsulu J.(2015).Pengaruh Harga, Promosi, Citra Merek Dan Kualitas Produk Terhadap Keputusan Pembelian Konsumen di Toko Bengkel Gaoel Manado Town Square.Jurnal Emba. Vol 3, No.2, Hal 592-604.

Reken, Feky dkk.(2020).Pengaruh Pemasaran Digital Terhadap Peningkatan Volume Penjualan Pada Ciputra Tallasa Jo Makassar.Jurnal Tata Kelola.Vol 7, No.2, Hal 142-153.

Sciffman, Leon & Kanuk.(2007). Perilaku Konsumen Edisi Ketujuh. Jakarta: PT Indeks.

Sugiyono.(2019).Metode Penelitian Kuantitatif Kualitatif Dan Rrd, edisi kedua. Bandung: Alfabeta.

Sujarweni, Wiratna.(2015).Metodologi Penelitian Bisnis dan Ekonomi.Yogyakarta: Pustaka Baru Pers.

Tjiptono, Fandi.(2012).Pemasaran Jasa, edisi pertama. Malang: Bayu Media Publishing.

Umamsyah, Aldino & Hutami.(2020).Pengaruh Variasi Produk, Harga, dan Lokasi Terhadap Keputusan Pembelian.Jurnal e Proceeding of Management. Vol 7, No 2, Hal 5621-5629.




DOI: 10.30595/jmbt.v2i2.15254

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.

ISSN: 2798-3994