SILMI, ROSDIYYANA (2020) PENGARUH REGULASI DIRI TERHADAP ADAPTABILITAS KARIER DOSEN TETAP DI UNIVERSITAS X. undergraduate thesis, Universitas Muhammadiyah Gresik.
|
Text
ABSTRAKSI.pdf Download (70kB) | Preview |
|
|
Text
3. BAB I .pdf Download (298kB) | Preview |
|
|
Text
4. BAB II.pdf Download (277kB) | Preview |
|
|
Text
5. BAB III.pdf Download (147kB) | Preview |
|
Text
Silmi - BAB IV.pdf Restricted to Repository staff only Download (229kB) |
||
|
Text
7. BAB V FIX.pdf Download (89kB) | Preview |
|
|
Text
8. DAFTAR PUSTAKA FIX.pdf Download (114kB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui ada atau tidaknya pengaruh antara regulasi diri terhadap adaptabilitas karier dosen tetap yang bekerja di Universitas X. Adaptabilitas karier merupakan kesiapan menghadapi segala tuntutan untuk menyiapkan dan berpartisipasi pada peran dalam pekerjaan dan kemampuan dalam menyesuaikan diri dengan perubahan yang tak terduga pada kondisi kerja. Sedangkan regulasi diri merupakan kapasitas individu untuk merencanakan, memandu, dan memonitor perilaku individu secara fleksibel dalam menghadapi perubahan keadaan. Dalam penelitian ini metode yang digunakan adalah metode kuantitatif dengan jumlah populasi yang terdiri dari 72 dosen tetap yang sudah memiliki jabatan fungsional. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik sampel insidental dengan penentuan jumlah sampel berdasarkan tabel penentuan jumlah sampel dari populasi yang dikembangkan oleh Isaac dan Michael untuk tingkat taraf kesalahan 5%. Jadi, sampel pada penelitian ini adalah 95% dari seluruh anggota populasi yaitu sejumlah 62 dosen. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan analisis regresi linear sederhana. Hasil regresi diperoleh nilai signifikansi 0,000 yang jauh dibawah 0,05, jadi dapat disimpulkan bahwa variabel adaptabilitas karier dipengaruhi oleh variabel regulasi diri dengan persamaan matematis y = 43,418 + 2,167x. Koefisien regresi regulasi diri sebesar 2,167 menyatakan bahwa semakin tinggi tingkat regulasi diri maka semakin tinggi pula tingkat adaptabilitas karier. Hasil koefisien (r2) dari dari r = 0,860 = 0,739, yang menunjukkan bahwa konstribusi variabel regulasi diri terhadap adaptabilitas karier sebesar 73,9%, sedangkan sisanya 26,1% dipengaruhi oleh variabel lain diluar penelitian. Berdasarkan analisis data tersebut, maka dapat disimpulkan bahwa regulasi diri berpengaruh terhadap adaptabilitas karier dosen tetap yang bekerja di Universitas X.
Item Type: | Thesis (undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | adaptabilitas karier, regulasi diri |
Subjects: | Psychology > Psychology |
Divisions: | Faculty of Psychology > Psychology Study Program |
Depositing User: | maysatin may aliah |
Date Deposited: | 01 Apr 2020 02:41 |
Last Modified: | 08 Jul 2021 04:12 |
URI: | http://eprints.umg.ac.id/id/eprint/3568 |
Actions (login required)
View Item |