ANALISIS KEMAMPUAN SISWA DALAMMENYELESAIKAN SOAL CERITA BERDASARKAN POLYA PADA MATERI LUAS PERMUKAAN DAN VOLUME BALOK

NINGSIH, SRI (2013) ANALISIS KEMAMPUAN SISWA DALAMMENYELESAIKAN SOAL CERITA BERDASARKAN POLYA PADA MATERI LUAS PERMUKAAN DAN VOLUME BALOK. undergraduate thesis, Universitas Muhammadiyah Gresik.

[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (55kB) | Preview
[img]
Preview
Text
4.BAB I.pdf

Download (114kB) | Preview
[img]
Preview
Text
5.BAB II.pdf

Download (165kB) | Preview
[img]
Preview
Text
6.BAB III.pdf

Download (113kB) | Preview
[img] Text
7.BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (932kB)

Abstract

Soal cerita mempunyai peranan penting dalam pembelajaran matematika karena siswa akan lebih mengetahui hakekat dari suatu permasalahan matematika. Selain itu, soal cerita sangat bermanfaat untuk perkembangan proses berpikir siswa karena dalam menyelesaikan masalah yang terkandung dalam soal cerita, diperlukan langkah-langkah penyelesaian yang membutuhkan pemahaman dan penalaran. Salah satunya adalah langkah penyelesaian masalah menurut Polya, yaitu meliputi langkah memahami masalah, menyusun rencana penyelesaian, melaksanakan rencana penyelesaian, dan memeriksa kembali. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan siswa dalam menyelesaikan soal cerita berdasarkan Polya ditinjau dari kemampuan matematikanya. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas VIII-B MTs N Gresik tahun ajaran 2012-2013 yang terdiri dari 38 siswa. Untuk memperkuat hasil tes subjek secara tertulis, dipilih 3 subjek untuk wawancara. Ketiga subjek tersebut dipilih berdasarkan hasil tes kemampuan dalam menyelesaikan soal cerita, yang dikelompokkan kedalam 3 kelompok yaitu kelompok atas, kelompok sedang, dan kelompok rendah. Pengelompokan ini berdasarkan nilai tes matematika pada materi luas permukaan dan volume balok. Berdasarkan analisis data hasil tes dan diperkuat oleh hasil wawancara dapat disimpulkan bahwa: (1) Siswa yang berkemampuan tinggi cenderung dalam menyelesaiakn soal cerita menggunakan langkah-langkah Polya secara menyeluruh, yang terdiri dari memahami masalah, menyusun rencana penyelesaian, menyelesaikan masalah, dan memeriksa kembali, tetapi dalam tahap memeriksa kembali subjek tidak memenuhi satu indikator yaitu tidak menuliskan kesimpulan jawaban yang diperoleh. (2) Siswa yang berkemampuan sedang dalam menyelesaiakn soal cerita tidak menggunakan langkah-langkah Polya secara menyeluruh, hanya memenuhi tahap memahami masalah, menyusun rencana penyelesaian. Tetapi dalam memahami masalah subjek tidak mengetahui maksud soal. Sedangkan dalam tahap melaksanakan rencana penyelesaian dan memeriksa kembali subjek tidak melakukannya. (3) Siswa yang berkemampuan rendah dalam menyelesaikan soal cerita tidak menggunakan langkah-langkah Polya secara menyeluruh, hanya memenuhi tahap memahami masalah, tetapi dalam memahami masalah subjek tidak mengetahui maksud soal, sedangkan untuk tahap menyusun rencana penyelesaian, melaksanakan penyelesaian, dan memeriksa kembali subjek tidak melakukannya

Item Type: Thesis (undergraduate)
Subjects: Education
Mathematic Education
Divisions: Faculty of Teacher Training and Education > Mathematic Education Study Program
Depositing User: tri risdianto saifullah
Date Deposited: 08 Jul 2019 03:14
Last Modified: 08 Jul 2019 03:14
URI: http://eprints.umg.ac.id/id/eprint/1773

Actions (login required)

View Item View Item