Sadidah, Adillah Pengaruh Penurunan Tarif Pajak Terhadap Kepatuhan Wajib Pajak Orang Pribadi Pelaku UMKM Dengan Insentif Pajak Sebagai Variabel Pemoderasi. SEMINAR NASIONAL EKONOMI, KEWIRAUSAHAAN, BISNIS DAN ILMU SOSIAL (SNEKBIS) DAN CALL FOR PAPER.
|
Text
HALAMAN PERSETUJUAN PUBLIKASI.pdf Download (141kB) | Preview |
|
|
Text (Artikel Publikasi)
180302075_ADILLAH SADIDAH_JURNAL FINAL.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini membahas dari perspektif determinan kepatuhan pajak UMKM di Indonesia. Pengamatan dilakukan terhadap pengaruh penurunan tarif pajak terhadap keptuhan WPOP pelaku UMKM dengan insentif pajak sebagai variabel pemoderasi. Sebelumnya pada Peraturan Pemerintah (PP) No.46 Tahun 2013 mengatur bahwa tarif pajak final sebesar 1% dari peredaran bruto, kini pemerintah menurunkan tarif perpajakan melalui PP No.23 Tahun 2018 menjadi sebesar 0,5%.Penelitian ini menggunakan kuesioner dengan responden wajib pajak orang pribadi yang memiliki usaha mikro, kecil dan menengah. Pengujian dilakukan dengan menggunakan SEMPLS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penurunan tarif pajak berpengaruh terhadap kepatuhan WPOP pelaku UMKM namun insentif pajak tidak dapat memoderasi hubungan antara penurunan tarif pajak terhadap kepatuhan WPOP pelaku UMKM. Adanya kebijakan seperti ini diharapkan bisa diambil di berbagai sektor usaha untuk menaikkan tingkat kepatuhan wajib pajak dalam menjalankan kewajiban perpajakannya sehingga penerimaan negara dalam bidang pajak dapat meningkat pula. Kata kunci : Penurunan Tarif pajak, Kepatuhan WPOP pelaku UMKM, Insentif pajak, SEMPLS
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Penurunan tarif pajak; pelaku UMKM kepatuhan WPOP; Insentif pajak; SEMPLS |
Subjects: | Universitas Muhamadiyah gresik > Faculty of Economic and Business > Accounting Study Program Accounting Study Program Accounting Study Program Economic And Business |
Divisions: | Faculty of Economic and Business > Accounting Study Program Library of Congress Subject Areas > Accounting Study Program Accounting Study Program |
Depositing User: | Adillah Sadidah |
Date Deposited: | 17 May 2023 02:28 |
Last Modified: | 17 May 2023 03:06 |
URI: | http://eprints.umg.ac.id/id/eprint/6692 |
Actions (login required)
View Item |