BERBAGAI KEPADATAN TERHADAP PERTUMBUHAN,KELANGSUNGAN HIDUP DAN FCR IKAN BANDENG (Chanos chanos) DENGAN SISTEM POLIKULTUR

MASNUR A, M. (2018) BERBAGAI KEPADATAN TERHADAP PERTUMBUHAN,KELANGSUNGAN HIDUP DAN FCR IKAN BANDENG (Chanos chanos) DENGAN SISTEM POLIKULTUR. undergraduate thesis, UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH GRESIK.

[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (104kB)
[img] Text
BAB 1.pdf

Download (129kB)
[img] Text
BAB 2.pdf

Download (176kB)
[img] Text
BAB 3.pdf

Download (156kB)
[img] Text
BAB 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (131kB)
[img] Text
BAB 5.pdf

Download (67kB)

Abstract

Ikan bandeng adalah jenis ikan konsumsi yang tidak asing bagi masyarakat. Merupakan hasil tambak, dimana budidaya hewan ini merupakan pekerjaan sampingan bagi nelayan yang tidak dapat pergi melaut. Itulah sebabnya secara tradisional tambak terletak di tepi pantai. Penelitian dilaksanakan di tambak tradisional pembudidaya ikan berlokasi di Desa Banyu Urip Kecamatan Ujung Pangka Kabupaten Gresik. Rancangan percobaan yang digunakan adalah Rancangan Acak Kelompok (RAK) dengan 4 (empat) perlakuan dan 3 ulangan. Perlakuan K0 (kepadatan 25 ekor/m3 dengan 25 gram rumput laut), perlakuan K1 (kepadatan 50 ekor/m3 dengan 50 gram rumput laut), perlakuan K2 (kepadatan 75 ekor/m3 dengan 75 gram rumput laut), dan perlakuan K3 (kepadatan 100 ekor/m3 dengan 100 gram rumput laut). Variabel yang diamati merupakan laju pertumbuhan harian, Bobot Mutlak, kelangsungan hidup, dan FCR ikan bandeng. Untuk mengetahui perbedaan perlakuan terhadap variabel dilakukan analisis keragaman (ANOVA) dan dilanjutkan uji BNT0,05 . Hasil analisis sidik ragam menunjukan terdapat perbedaan nyata tingkat kepadatan pada variabel SGR dan FCR.. Hasil uji BNT 5 % menunjukan perlakuan K3 (100 ekor ikan bandeng dan 100 g rumput laut) menghasilkan SGR tertinggi (8,28) dan FCR terendah (1,15). Variabel bobot mutlak dan kelangsungan hidup tidak menunjukan perbedaan nyata pada semua perlakuan.

Item Type: Thesis (undergraduate)
Subjects: Agriculture
Agriculture > aquaculture
Divisions: Faculty of Agriculture > Aquaculture Study Program
Depositing User: Shandy Rahma Ramadhan, S.IIP
Date Deposited: 19 Dec 2018 02:42
Last Modified: 06 Mar 2019 06:31
URI: http://eprints.umg.ac.id/id/eprint/796

Actions (login required)

View Item View Item