Kurniawan, Bagas Dwi (2023) Pengembangan Media Video Pembelajaran Materi Keragaman Budaya Di Gresik Pada Kelas Iv Sekolah Dasar. Seroja : Jurnal Pendidikan, 2 (5). pp. 137-147. ISSN 2961-9408
|
Text
LEMBAR PUBLIKASI JURNAL.pdf Download (546kB) | Preview |
|
Text (Artikel Publikasi)
1200 Download (20kB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan video pembelajaran materi keragaman budaya di Gresik pada kelas IV UPT SD Negeri 76 Gresik tahun ajaran 2021/2022. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah model pengembangan 4-D, tetapi peneliti hanya melakukan 3 tahap yaitu, Pendefinisian (Define), Perancangan (Design), Pengembangan (Develop). Hasil pengembangan media berupa video pembelajaran yang berisikan materi keragaman budaya Gresik seperti pakaian, rumah, makanan, suku, dan alat musik. Subjek dalam penelitian ini adalah 2 validator ahli materi yakni guru kelas UPT SD Negeri 76 Gresik dan 2 validator ahli media yakni Dosen PGSD Universitas Muhammadiyah Gresik serta peserta didik kelas IV dengan jumlah 12. Pengumpulan data yang digunakan adalah validasi media pembelajaran dan angket respon peserta didik. Dengan analisis data yaitu, analisis kevalidan media pembelajaran, analisis angket respon peserta didik. Berdasarkan hasil analisis deskriptif data hasil validasi diperoleh bahwa pengembangan video pembelajaran materi keragaman budaya di Gresik memenuhi kriteria baik, sebagai berikut: a) Hasil validasi media pembelajaran yang dilakukan oleh 4 validator memperoleh presentase 92,5% oleh ahli materi 1 dan presentase 80% oleh ahli materi 2 dengan total rata-rata penilaian yakni 86,25%, dan presentase 93,3% oleh ahli media 1 dan presentase 86,6 % oleh ahli media 2 dengan total rata-rata penilaian yakni 89,95% yang dikategorikan dalam sangat valid dan dapat digunakan dalam proses pembelajaran, b). Respon peserta didik mendapat presentase 88% yang dikategorikan baik.
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Model 4-D, Video Pembelajaran, Keragaman Budaya Gresik |
Subjects: | Education Primary and secondary education |
Divisions: | Faculty of Teacher Training and Education > Primary Teacher Education Study Program |
Depositing User: | Bagas Dwi Kurniawan |
Date Deposited: | 27 Sep 2023 02:29 |
Last Modified: | 27 Sep 2023 02:29 |
URI: | http://eprints.umg.ac.id/id/eprint/8734 |
Actions (login required)
View Item |