PENGARUH PENGEMBANGAN KARIR, KOMPENSASI, DAN KEPUASAN KERJA TERHADAP LOYALITAS KERJA KARYAWAN TETAP DI PT. BUMI LINGGA PERTIWI GKB GRESIK

SUSILAWATI, INDAH (2018) PENGARUH PENGEMBANGAN KARIR, KOMPENSASI, DAN KEPUASAN KERJA TERHADAP LOYALITAS KERJA KARYAWAN TETAP DI PT. BUMI LINGGA PERTIWI GKB GRESIK. undergraduate thesis, Universitas Muhammadiyah Gresik.

[img]
Preview
Text
abstraksi.pdf

Download (91kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (171kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (208kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (201kB) | Preview
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (415kB)
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (88kB) | Preview

Abstract

Industri property dan perumahan saat ini mengalami perkembangan pesat di Indonesia, salah satu perusahaan yang bergerak dibidang property dan real estate yaitu PT. Bumi Lingga Pertiwi. Dengan berkembangnya industri property perusahaan harus memiliki manajemen sumber daya manusia yang baik yang mampu mengatasi pengaruh perkembangan bisnis atau ekonomi internasional, salah satunya dengan memiliki karyawan yang memiliki loyalitas tinggi terhadap perusahaan, Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pengembangan karir, kompensasi dan kepuasan kerja terhadap loyalitas kerja karyawan secara parsial dan simultan. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 37 responden dan mengunakan sampel sebanyak 36 responden. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah proportionate stratified random sampling. Metode pengumpulan data yang digunakan yaitu wawancara, observasi dan kuesioner menggunakan skala likert. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Metode analisis yang digunakan adalah metode analisis regresi linier berganda dan pengolahan data dibantu dengan program SPSS 15 For Windows. Berdasarkan pengujian hipotesis secara parsial menunjukkan variabel Pengembangan Karir (X1) berpengaruh positif dan signifikan terhadap variabel Loyalitas Kerja Karyawan Tetap (Y), Kompensasi (X2) berpengaruh positif dan signifikan terhadap variabel Loyalitas Kerja Karyawan Tetap (Y), dan Kepuasan Kerja (X3) berpengaruh positif dan signifikan terhadap variabel Loyalitas Kerja Karyawan Tetap (Y). Sedangkan berdasarkan pengujian hipotesis secara simultan menunjukkan variabel Pengembangan Karir (X1), Kompensasi (X2) dan Kepuasan Kerja (X3) berpengaruh positif dan signifikan secara bersama-sama atau simultan terhadap Loyalitas Kerja Karyawan Tetap PT. Bumi Lingga Pertiwi GKB Gresik.

Item Type: Thesis (undergraduate)
Subjects: Economic And Business
Economic And Business > Management
Divisions: Faculty of Economic and Business > Management Study Program
Depositing User: Shandy Rahma Ramadhan, S.IIP
Date Deposited: 01 Nov 2018 00:28
Last Modified: 15 Mar 2019 07:29
URI: http://eprints.umg.ac.id/id/eprint/521

Actions (login required)

View Item View Item